Senin, 11 Juni 2012

eLearning


E-Learning adalah pembelajaran jarak jauh (distance Learning) yang memanfaatkan teknologi komputer, jaringan komputer dan/atau Internet.

E-Learning memungkinkan pembelajar untuk belajar melalui komputer di tempat mereka masing-masing tanpa harus secara fisik pergi mengikuti pelajaran/perkuliahan di kelas.




E-Learning sering pula dipahami sebagai suatu bentuk pembelajaran berbasis web yang bisa diakses dari internet di jaringan lokal atau internet.
Salah satu aplikasi untuk memakai e-learning adalah Moodle

Moodle adalah aplikasi untuk Linux.
Modular Object-Oriented Dynamic Learning Environment. Moodle merupakan sebuah program aplikasi yang dapat merubah sebuah media pembelajaran ke dalam bentuk web. Aplikasi ini memungkinkan siswa untuk masuk ke dalam «ruang kelas» digital untuk mengakses materi pembelajaran, kuis, jurnal elektronik dll.

Moodle merupakan aplikasi Course Management System (CMS) yang gratis dapat di-download, digunakan ataupun dimodifikasi oleh siapa saja dengan lisensi secara GNU (General Public License). Dapat di download di http://www.moodle.org/

Aplikasi moodle dikembangkan pertama kali oleh Martin Dougiamas pada agustus 2002 dengan moodle versi 1,0. Saat ini moodle bisa dipakai siapa saja secara opensource. Sistem yang dibutuhkan agar aplikasi moodle ini dapat berjalan dengan baik adalah:
1. Apache Web Server
2. PHP
3. Database MySQL

Standard Moodle Distribution adalah suatu paket moodle yang disediakan bila kita hanya membutuhkan aplikasi moodle saja. Paket ini disediakan bila kita sudah mempunyai Apache Web Server, PHP, dan MySQL yang telah ter-install pada komputer.






0 komentar:

Posting Komentar